Labkom

Labkom

Senin, 30 Mei 2011

Review about Graphic Card

Graphic Card, adalah suatu perangkat keras yang terdapat pada PC/Laptop yang berbentuk card. Fungsinya untuk membantu menampilkan gambar/video yang diproses atau dihasilkan komputer di layar monitor. Graphic card yang tinggi, membuat tampilan pun semakin jernih dan tampak nyata.
Graphic card sangat berguna untuk keperluan Game ataupun Design. jika Graphic card rendah, efek-efek yang timbul adalah LAG pada game, loading yang lama, ataupun error karena Graphic card tidak sesuai yang di butuhkan.
tetapi jika PC hanya di gunakan untuk sebatas pekerjaan, Word/excel/browsing tanpa game-game berat ataupun desain grafis, graphic card yang dibutuhkan pun tidak perlu yang memiliki Kualitas yang WOW.
karena Harga graphic card dapat menguras dompet jika menginginkan kualitas yang sangat bagus.
di artikel di sebutkan, ada beberapa jenis graphic card, yang membedakannya hanyalah Slot yang di gunakan pada Motherboard, rata-rata sekarang PC menggunakan PCI Express.



kita ambil sample dari graphic card ini
gambar ini adalah Graphic card dari ATI Radeon berjenis PCI Express 6870 1 Gb
spec :  Shader Unit : 1120
- ROPs : 32
- GPU : Barts
- Transistors : 1700 M
- Memory Size : 1024 MB DDR5
- Memory Bus Width : 256 bit
- Core Clock : 900 MHz
- Memory Clock : 1050 MHz

Harga : $239 (Oktober 2010)

Kelebihan :
- Price/performance yang sangat bagus untuk range harga di atas.
- Masih bisa di-overclocking
- Konsumsi power cukup rendah
- GDDR5 memory
- Native full-size HDMI output
- HDMI 1.4 & DisplayPort 1.2 support
- EyeFinity support - up to 6 displays with one card
- Support for DirectX 11

Kekurangan :
- Cooler yang cukup berisik
- Konsumsi power meningkat tajam saat memainkan Blu-ray
- Tidak support 3-way dan 4-way CrossFire
- Tidak support CUDA/PhysX

dari contoh di atas, kita dapat mengetahui, buat apa sih graphic card itu??
tentu bukan buat yang suka kerjanya buka word atau excel doang kan??
Harganya mahal, kualitas pun tinggi. Graphic card spec seperti ini biasanya di pakai untuk game atau desain atau multimedia lainnya.
contoh saja game yang memerlukan Graphic card di atas rata2 agar terhindar dari LAG dan bisa bersenang-senang main adalah Call of duty, Point Blank, Warcraft Dota, HON dan banyak lagi, tetapi faktor-yang lainnya juga mempengaruhi loh, bukan hanya terpaku pada Graphic card. processor, RAM dan lain-lain juga ikut andil namanya juga perangkat komputer. komputer kan terdiri dari beberapa Hardware dan software yang tersusun dan terhubung. :D 

Kesimpulannya : pakailah Graphic Card sesuai kebutuhan



0 komentar:

Posting Komentar